Resensi Buku “Berani Jadi Wirausaha Sosial ?”

 

socio.png

 

Judul                             : Berani Jadi Wirausaha Sosial ?

Penulis                         : Dewi Meisari Haryanti, Sri Rahayu, Astuti Wirastuti, Kumala Susanto

Penerbit                       : DBS Foundation

Tahun Terbit               : 2015

Tempat Terbit             : Depok

Jumlah Halaman        : 354 Halaman

Pada bab 1 buku ini membahas tentang Wirausaha Sosial Inspirasi Dunia, dimana menyajikan lima tokoh wirausaha sosial yang sukses mencuri perhatian dunia, bagian ini bertujuan untuk menginspirasi pembaca bahwa misi sosial dapat diselaraskan dengan kegiatan bisnis. Cerita ditulis dengan pola latar belakang munculnya ide sampai bagaimana wirausaha sosial tersebut mewujudkannya. Hal ini agar pembaca tidak hanya termotivasi, namun juga mendapatkan gambaran soal bagaimana memulai sebuah social enterprise.

Pada bab 2 buku ini memaparkan tentang Ekosistem Kewirausahaan Sosial di Indonesia, yang menguraikan kondisi ekosistem kewirausahaan sosial di Indonesia saat ini, dilihat dari tujuh aspek yaitu : kebijakan, finansial, dukungan, budaya, modal manusia, kondisi pasar, dan lokasi geografis. Bagian ini menyajikan jenis-jenis program yang ada untuk mendukung kewirausahaan sosial, juga menyajikan link-link atau akuntwitter yang dapat bermanfaat bagi pembaca. Hal ini agar pembaca mendapatkan gambaran lebih dalam mengenai kondisi “kolam”, sehingga dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik sebelum “berenang” menjadi wirausaha sosial.

Pada bab 3 menjelaskan tentang Wirausaha Sosial Inspirasi Indonesia. Bagian ini bertujuan untuk memberi bukti kepada pembaca bahwa konsep kewirausahaan sosial dapat diimplementasikan di Indonesia, walau kondisi ekosistem belum mendukung. Dengan menyajikan lima wirausaha sosial nasional dengan latar belakang dan model kegiatan yang beragam, pembaca tidak hanya diharapkan dapat terinspirasi, namun juga dapat bertambah wawasannya tentang berbagai social enterprise di Indonesia.

Bab 4 memaparkan tentang Konsep dan Model Bisnis Social Enterprise. Setelah terinspirasi dan termotivasi, pembaca mungkin ingin tahu lebih dalam mengenai bagaimana memulai atau membesarkan sebuah social enterprise (SE). Dimulai dengan menjabarkan kriteria SE, lalu menjelaskan tipe-tipe SE yang ada di Indonesia, bagian ini mengurai konsep dan model operasional organisasi dengan menggunakan Kanvas Model Bisnis yang disajikan dengan contoh-contoh kasus. Hal ini diharapkan dapat memberi gambaran yang lebih jelas kepada pembaca mengenai bagaimana membangun sebuah SE dalam tataran praktisnya.

Bab 5 menjelaskan tentang Menyusun Rencana Bisnis yang Efektif untuk Sicial Enterprise. Bagian ini memaparkan proses kreatif yang terjadi pada seorang wirausaha sosial, dari panggilan, pengembangan ide, konsep, model bisnis, sampai business plan atau rencana bisnisnya. Dalam fase pengembangan ide, pemetaan masalah spesifik adalah kuncinya, karena ide solusi dibangun untuk menyelesaikan masalah tersebut. Diperkaya dengan analogi, pertanyaan-pertanyaan pemicu, contoh sistematika penulisan, dan contoh kasus, diharapkan bagian ini dapat membantu pembaca mengkontruksikan pikirannya, sehingga bisa menyusun sebuah dokumen business plan yang efektif untuk mendapatkan dukungan, khususnya dana.

Bab 6 Tip dan Trik Mempresentasikan Ide dan Rencana Bisnis Bagi Wirausaha Sosial. Bagian ini tidak memaparkan teori komunikasi, melainkan fokus pada tip dan trik yang dapat digunakan membaca ketika perlu mempresentasikan ide dan rencana bisnisnya kepada orang lain, khususnya kepada calon investor atau penyandang dana. Tip dan trik disajikan ke dalam dua bagian utama, yaitu untuk mempresentasikan ide dan untuk rencana bisnis.

Bab 7 Membangun Solusi atas Permasalahan Sosial Secara Mandiri dan Berkelanjutan, Mengapa Tidak ?. Selama ada panggilan dan kemauan, siapapun bisa menjadi wirausaha sosial. Termasuk anda.

Leave a comment